Beberapa Keuntungan Content Marketing Bagi Keberlangsungan Bisnis

content marketing

Pada dasarnya, content marketing adalah sebuah strategi pemasaran digital yang dilakukan menggunakan berbagai jenis konten, baik itu gambar, video, suara, maupun tulisan yang bertujuan untuk memberikan informasi atau pesan kepada orang-orang sebagai audiens.


Sebelum pemanfaatan media digital sebagai sarana pemasaran, konten dengan media konvensional seperti baliho, poster, atau brosur banyak digunakan oleh para pengusaha untuk mengenalkan produk atau layanan jasa yang ditawarkannya. 


Seiring dengan semakin banyaknya pengguna internet di kalangan masyarakat, hal tersebut memberikan peluang besar bagi para pengusaha untuk memasarkan usahanya melalui digital marketing yang ditunjang dengan content marketing yang menarik perhatian. 


Lalu apa saja sih keuntungan melakukan pemasaran digital dengan konten yang menarik? Berikut beberapa diantaranya:


  1. Melahirkan kesan bisnis yang profesional

Jika Anda menerapkan konten yang menarik, hal tersebut dapat melahirkan kesan bahwa bisnis yang sedang dijalankan benar-benar serius dan dilakukan dengan profesional. Dengan begitu, calon pelanggan pun bisa melihat bahwa bisnis dikelola dengan baik.


Saat pertama kali pelanggan membaca atau menyimak konten yang menarik, hal tersebut tentu membuat pelanggan menaruh kepercayaannya pada bisnis Anda. Dengan demikian, mereka pun akan terus kembali melihat konten Anda, sehingga bukan tidak mungkin pada akhirnya bisa turut meningkatkan konversi dari calon ke pelanggan tetap.


  1. Meningkatkan brand awareness

Setelah pelanggan mendapatkan kesan pertama yang baik serta menaruh kepercayaan pada bisnis Anda, mereka pun akan dengan mudah mengingat produk atau layanan jasa yang Anda tawarkan. Inilah yang dimaksud dengan brand awareness.


Selain meningkatkan brand awareness, konten menarik tersebut juga dapat membuat pelanggan tertarik untuk memasarkan bisnis Anda baik secara langsung maupun tidak langsung. Mereka akan berkenan untuk memperkenalkan bisnis Anda kepada teman-teman maupun keluarganya. 


Jika proses ini terjadi berulang-ulang, maka sudah pasti bisnis Anda pun akan makin dikenal secara luas.


  1. Menghasilkan traffic yang lebih linggi

Jika bisnis Anda semakin dikenal, maka secara otomatis traffic yang masuk ke website Anda pun akan semakin meningkat. Hal tersebut tentu menjadi keuntungan tersendiri bagi Anda. Pasalnya, dengan traffic yang tinggi tentu akan mendatangkan lebih banyak pemasukan.


Selain itu, jika Anda juga menerapkan strategi konten melalui website atau blog, peringkatnya akan semakin meningkat di Google dalam hal SEO.


  1. Meningkatkan angka penjualan

Seiring dengan meningkatnya traffic ke website Anda, maka peluang peningkatan angka penjualan pun akan semakin besar. Bukan hanya mengajak, bahkan dengan konten yang menarik Anda bisa secara tidak langsung membujuk pengunjung untuk membeli produk Anda.


Mengingat akan hal tersebut, penting bagi Anda untuk memaksimalkan konten dari berbagai sisi, baik konten berbentuk gambar, tulisan, maupun video di berbagai platform bisnis Anda yang bisa dijangkau oleh para calon pengunjung.


  1. Mempertahankan tingkat retensi

Ketika pelanggan sudah menyukai konten Anda, maka dijamin mereka akan terus kembali mengunjungi website atau media yang Anda gunakan untuk berbagi konten. Misalnya, jika Anda membuat konten pemasaran digital tersebut melalui platform media sosial seperti Instagram, maka pelanggan akan terus menerus mengunjungi akun Anda.


Jadi, sebisa mungkin Anda harus mempertahankan kualitas konten agar dapat mempertahankan followers dan menambah followers baru yang dapat dikonversi menjadi pelanggan bisnis Anda.


Nah, itulah dia beberapa keuntungan menggunakan konten menarik dalam melakukan pemasaran digital atau digital marketing.


Namun proses tersebut tentu harus dilakukan dengan baik dan ditangani oleh tenaga ahli. Untuk itu, Anda bisa menyerahkannya pada IDEOWORKS yang merupakan salah satu digital marketing agency profesional yang mampu membantu Anda membuat content marketing menarik sehingga membuat bisnis Anda semakin berkembang dan dikenal banyak orang.


Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.