Tips Membeli Cincin Nikah dengan Budget Terbatas
Acara pernikahan memang menjadi salah satu momen yang paling dinantikan bagi setiap insan manusia. Dan hadirnya cincin nikah dengan harga cincin nikah nya yang bervariatif, menjadi salah satu simbolis ikatan cinta kedua pasangan di hari yang berbahagianya tersebut.
Kalaupun memang dalam waktu dekat ini Anda sudah memiliki rencana untuk membeli cincin nikah dengan budget terbatas, maka harus pintar-pintar dalam menjatuhkan pilihan. Jangan asal tergiur dengan harga cincin kawin nya yang murah saja, melainkan harus diperhatikan juga akan kualitasnya.
Cara membeli cincin pernikahan dengan budget seadanya
Adapun berbagai cara yang bisa Anda coba ikuti untuk membeli cincin nikah dengan harga cincin nikah nya yang terbatas, maka berikut diantaranya.
Memantau perkembangan harga perhiasan
Perlu Anda ketahui dunia perhiasan juga sering mengalami fluktuasi harga yang selalu berubah setiap harinya. Adakalanya harga perhiasan ini melambung tinggi, dan ada juga masanya harga jual dari perhiasan ini sangat murah dan terjangkau.
Nah dengan budget yang seadanya, maka Anda bisa melakukan langkah cerdas dengan membeli perhiasan cincin nikahnya ini pada saat harganya sedang turun. Jadi bilamana hari pernikahan Anda masih jauh, maka bisa memantau perkembangan harga perhiasan ini lewat berita ataupun berbagai situs perhiasan di internet.
Memilih perhiasan cincin dengan kadar karat yang tidak terlalu tinggi
Semua orang juga pastinya sudah tahu, bahwa semakin tinggi kadar karat yang dimiliki oleh sebuah perhiasan seperti halnya emas, maka akan semakin tinggi pula akan nilai jualnya. Dengan demikian bila budget Anda terbatas, bisa mengakalinya dengan membeli cincin nikah dari emas dengan kadar karat yang sedang saja.
Memang perhiasan cincin emas dengan kadar karat tinggi ini, memiliki kualitas yang lebih bagus dan juga lebih elegan terlihatnya. Namun di samping itu, dengan kadar karat cincin yang besar tersebut malah akan membuat cincin mudah untuk berubah bentuk karena sifatnya tidak begitu kokoh.
Lain cerita dengan cincin nikah emas yang kadar karatnya lebih rendah, biasanya kekuatan cincinnya akan jauh lebih kokoh karena sudah bercampur dengan bahan logam lainnya.
Pilih model cincin nikah yang aman
Dunia perhiasan seperti halnya dunia fashion yang terus mengalami perkembangan trend bentuk dan model. Memang mengikuti trend perhiasan yang sedang “in” bisa membuat penampilan Anda menjadi lebih modern dan kekinian. Namun untuk urusan membeli cincin nikah dengan budget terbatas, sebaiknya pilihlah model cincin nikah yang desainnya tidak neko-neko.
Adapun salah satu rekomendasi cincin nikah yang aman ini seperti model cincin solitaire misalnya. Dengan ciri khas satu bandul permata atau berlian di tengah cincinnya, membuat desain yang diusung model cincin ini adalah timeless alias tidak pernah lekang oleh waktu.
Dengan demikian bisa disimpulkan desain model cincin yang satu ini, bisa Anda pakai dalam beberapa tahun kedepan, tanpa takut kehilangan gengsi ketika menggunakan cincin nikah di keseharian Anda.
Beli cincin nikahnya di toko yang menyediakan banyak pilihan model.
Untuk bisa mendapatkan cincin nikah dengan budget yang seadanya, tentu Anda akan mengalami kesulitan bila tidak mahir menemukan toko perhiasan yang tepat. Apalagi dikhawatirkan Anda bisa terkena tindakan penipuan bila sembarangan membeli cincin nikah murah di toko perhiasan yang belum jelas asal-usulnya.
Nah sebagai salah satu rekomendasi toko perhiasan yang menyediakan berbagai koleksi cincin nikah dari harga termurah sampai termahal, bisa Anda temukan di Mondial.
Tidak ada komentar: