Tips Cara Pakai Ovutest Strip

cara pakai ovutest
Kehamilan secara alami merupakan impian semua wanita, terlebih bagi pasangan yang baru menikah. Merencanakan kehamilan secara alami dan juga tentunya harus memperhatikan kesehatan reproduksi wanita dan siklus kesuburan wanita. Menghitung siklus kesuburan wanita cukup rumit, terlebih karena setiap wanita memiliki siklus haid yang berbeda dan lama haid yang berbeda juga. 

Maka dari itu untuk hasil yang lebih akurat, anda dapat menghitung siklus kesuburan menggunakan kalender lalu dibantu dengan alat prediksi kesuburan atau ovutest. Jenis ovutest yang paling sederhana adalah ovutest strip. Alat ini mengecek masa subur dengan menggunakan urine sebagai sarana pendeteksinya. 
cara pakai ovutest
Begini cara pakai ovutest strip

1. Pastikan siklus menstruasi

Memastikan siklus menstruasi anda adalah untuk mengetahui kapan anda harus menggunakan ovutest strip ini. Umumnya masa subur wanita terjadi saat 12-16 hari sebelum masa haid berikutnya. Pada saat itulah anda gunakan ovutest strip.

2. Perhatikan waktu pengambilan urine

Jangan melakukan uji kesuburan dengan urine pertama pagi hari, lakukan pengambilan urine antara jam 10.00-12.00.

3. Siapkan wadah

Wadah digunakan untuk menampung urine. Maka dari itu, pastikan bahwa wadah yang digunakan bersih dan kering.

4. Sobek sachet dan keluarkan strip

Satu strip test hanya dapat digunakan untuk satu kali pemakaian.

5. Celupkan ovutest strip pada urine

Celupkan strip tes pada urine sampai batas garis MAX. Strip tes tidak boleh melebihi batas garis MAX.

6. Celupkan selama 35 detik

Saat dicelupkan ke dalam urine, tunggu waktu hingga 35 detik untuk mengeluarkan ovutest strip dari wadah. Setelah itu angkat, dan simpan di tempat yang datar.

7. Baca hasilnya dalam jangka waktu 10 menit.

Bila timbul dua garis merah terang pada strip itu artinya positif (masa subur anda), bila hanya timbul satu garis merah itu tandanya negative (bukan masa subur anda), anda harus mengulang pengujian apabila tidak ada garis merah pada strip, karena itu berarti pengujian anda tidak valid atau ada kesalahan.

Demikian ulasan tentang bagaimana cara pakai ovutest strip bagi anda yang menginginkan kehamilan secara alami. Anda juga bisa menggunakan produk femometer sebagai opsi lain untuk melakukan uji masa kesuburan.

Tidak ada komentar:

Diberdayakan oleh Blogger.