Aneka Media Promosi Perusahaan Dari Snapy
Papan Reklame |
Bagi suatu perusahaan dagang promosi adalah hal yang sangat penting. Sebab dengan melakukan promosi maka konsumen akan lebih mengetahui mengenai produk perusahaan. Promosi sendiri dilakukan untuk memperkenalkan konsumen mengenai produk perusahaan dan juga mengajak konsumen untuk mengonsumsi produk perusahaan. Promosi bisa dilakukan dengan berbagai cara dan melalui berbagai media. Bisa melalui lisan maupun non lisan. Bahkan sekarang ini sudah ada media sosial yang menjadi media tercepat untuk melakukan promosi.
Namun, bagi perusahaan besar, promosi perlu dilakukan melalui semua jalur, meskipun harus menghabiskan biaya yang tidak sedikit seperti harus menyewa papan reklame. berikut ini beberapa media promosi yang sering dilakukan oleh perusahaan go public :
Media cetak
Dulu mungkin media cetak menjadi media yang paling kena kepada masyarakat dalam melakukan promosi. Namun untuk sekarang ini, media cetak terbilang kurang efektif karena rendahnya minat masyarakat dalam membaca apalagi membaca Koran atau majalah.
Media elektronik
Media elektronik seperti tv atau pun radio terbilang sangat efektif saat dijadikan media untuk promosi dibandingkan zaman dahulu yang hanya melalui media cetak. Sebab dengan iklan yang unik bisa membuat masyarakat lebih tertarik untuk mencoba produk perusahaan. Selain itu biasanya kata kata pada iklan itu lebih melekat di hati masyarakat dan lebih mudah ditirukan serta kadang menjadi trending topik.
Media sosial
Seiring dengan perkembangan teknologi, masyarakat beralih menyibukkan diri atau banyak menghabiskan waktu pada laman media sosial, dan promosi melalui media sosial ini sangat cepat pergerakannya. Selain itu promosi melalui media sosial juga sangat murah jika kita menggunakan akun sendiri. Namun biasanya perusahaan go public memilih untuk promosi menggunakan publik figure untuk meraih perhatian netizen lebih banyak.
Media cetak skala besar
Adapun media cetak dalam skala besar yang sekarang masih berfungsi sebagai media promosi adalah papan reklame . papan ini juga sekarang ada yang sudah berbasis digital sehingga lebih menarik. anda bisa memesannya di perusahaan snapy jika memang butuh promosi melalui media ini.
Itulah beberapa media promosi yang banyak dipilih oleh perusahaan go public.
Tidak ada komentar: