Kiat Memilih Kue Kering Kemasan Berkualitas
Dari semua jenis kue yang ada, kue kering merupakan menu istimewa yang selalu hadir di momen-momen istimewa seperti perayaan Idul Fitri, dan lain-lain. Jenis kue ini banyak disukai oleh berbagai kalangan anggota keluarga anda mulai dari anak-anak hingga orang tua. Selain sangat mudah dibuat sendiri di rumah, bagi anda yang tidak memiliki banyak waktu luang, kini kue-kue kering bisa dibeli dengan mudah baik secara online ataupun di toko kue konvensional.
Hadirnya toko online shop terlengkap semakin memudahkan anda dalam memenuhi kebutuhan sehari-hari. Dalam membeli kue-kue kering kemasan, anda harus memiliki beberapa pertimbangan penting agar tidak salah pilih, seperti berikut ini:
1. Perhatikan warna kue
Kue kering dengan kondisi baik biasanya memiliki warna yang tidak mencolok. Kue yang aman bagi tubuh ini dibuat dengan pewarna dari bahan alami seperti kuning telur, warna hijaunya didapat dari pandan atau teh hijau, warna cokelat dari cokelat asli, dan lain-lain. jika kue yang akan anda beli memiliki warna mencolok, anda harus berpikir ulang untuk membelinya.
2. Perhatikan bahan pewarna kue yang digunakan
Jika kue yang dipilih menggunakan bahan pewarna buatan, anda harus memastikan bahwa bahan tersebut aman dikonsumsi, sehingga tidak akan membahayakan kesehatan anda. beberapa contoh pewarna makanan yang aman dikonsumsi seperti brilliant blue CFC, sunset yellow, tartazin, dan karmoisin.
3. Cermati tanggal kadaluarsa
Kue-kue kering alami tanpa bahan pengawet biasanya akan mampu bertahan hingga 2 bulan dengan dikemas ke dalam toples kedap udara. Untuk kue berbahan pengawet akan bertahan hingga 1.5 tahun. Selain itu, kue berbahan pengawet juga akan mengeluarkan aroma obat dan rasanya aneh jika dibandingkan kue alami tanpa pengawet.
4. Perhatikan tekstur kue
Untuk memastikan tekstur kue dalam keadaan baik, anda bisa melihatnya dari kepadatan kue yang akan dibeli. Jika kue sudah lembek dan muncul jamur di sekitar kue, maka sudah bisa dipastikan bahwa kue sudah tidak layak dikonsumsi.
Tidak ada komentar: