Tren Baju Koko Terbaru

Setiap pakaian tidak selamanya cocok digunakan untuk segala jenis kegiatan. Misalnya, tidak mungkin dan tidak pantas rasanya jika kita tidur memakai gaun pesta atau jika kita pergi ke kantor dengan baju tidur. Nah, karena itulah, setiap baju diciptakan sesuai dengan jenis kegiatannya masing – masing agar terlihat pas dan sesuai. Salah satu jenis baju yang tidak setiap hari dan setiap kegiatan dipakai adalah baju koko. Ya, baju ini memang sangat identik dengan baju muslim meskipun sebenarnya tidak ada larangan bagi siapa pun yang ingin memakai baju ini. Lalu, kegiatan apa saja yang cocok dengan baju tersebut?

1.Beribadah
Hal yang paling sering kita temui adalah saat pria memakai baju koko untuk beribadah, seperti shalat. Koko ini seakan sudah menjadi pakaian wajib untuk shalat, sama halnya seperti perempuan yang selalu memakai mukena untuk shalat. Bedanya adalah, jika perempuan selalu pakai mukena saat shalat, pria tidak harus selalu memakai koko saat shalat. Namun demikian, koko memang identik dengan pakaian untuk beribadah.


2.Memperingati hari – hari besar
Baju koko juga dipilih banyak orang untuk memperingati hari besar, seperti Hari Raya Idul Fitri, idul Adha atau dipakai saat acara keagamaan, khususnya Islam.

3.Acara lamaran
Banyak pria muslim yang memilih untuk memakai koko untuk acara seperti lamaran. Ada kesan yang bisa didapatkan yakni kesan yang lebih sakral dan suci.
Meskipun demikian, sebenarnya kita bisa saja menggunakan baju koko kapan saja, tidak harus identik dengan apa yang disebutkan diatas. Sayangnya, pikiran kita sudah terpatok jika koko identik dengan kegiatan keagamaan. Kini, koko pun hadir dengan berbagai macam desain dan model sehingga anda bisa lebih terlihat menarik. elevenia.co.id adalah referensi terbaik untuk mendapatkan aneka ragam baju pria khususnya koko yang bukan hanya indah, tapi juga sangat stylish.
Diberdayakan oleh Blogger.